Pages

Subscribe

Next : Chelsea vs Inter


Melanjutkan misi untuk menjuarai Liga Champions musim ini, Inter akan mengunjungi Stamford Bridge.

Misi yang tidak mudah, namun juga tidak sulit. Jika Inter dapat kembali memainkan sepakbola defensive negatif, counter attack serta bermain konsentrasi penuh, minimal seri, Inter akan lolos ke babak berikut.

Secara teknis, Inter jauh lebih baik dari Chelsea, ini dibuktikan pada pertemuan pertama. Namun jika kehilangan konsentrasi, Inter akan bernasib sama dengan saudara tuanya yang tersingkir secara memalukan,AC Milan.

Jika Skuad inti dapat tampil, maka asa yang sangat besar sangatlah wajar, Mourinho tidak harus menurunkan trio Pandev, Milito, dan Eto'o demi menjaga keseimbangan lini tengah dan belakang. Mourinho juga harus memarkir Balotelli dan hanya memasukkannya pada babak ke-dua untuk menjaga ego dari Eto'o yang memang memiliki nama lebih besar dari Super Mario namun belakangan lebih sering menjadi striker pendukung.




0 comments:

Post a Comment