Pages

Subscribe

Sulley Muntari


Sulleyman Ali Muntari mempunyai sejarah tersendiri saat bergabung dengan Internazionale. Pada awalnya pelatih Internazionale Milan Jose Maurinho sangat menginginkan gelandang Frank Lampard untuk melengkapi lini tengah skuad asuhannya.

Seiring penolakan Lamps yang lebih senang mengakhiri karir di Chelsea dan di tanah Inggris, muncullah opsi baru Maurinho yang mengarah kepada Sulley Muntari.

Muntari bukanlah pemain baru di ranah Italia. Ia sempat bermain di Udinese tahun 2001. Namun baru menjalani debut setahun berikutnya yang sangat impresif. Muntari memiliki tekel dan umpan yang baik serta naluri mencetak gol yang tinggi. The Special One sering menempatkan Muntari dibelakang 2 striker dalam formasi 4-3-1-2.

Setelah di Udinese Muntari bermain di Portsmouth tahun 2007 dan menciptakan rekor transfer pembelian bagi klub itu. Ia kemudian pindah ke Internazionale pada 28 Juli 2008 setelah menolak pinangan Manchester United dengan nilai 16 juta Euro.

Awalnya ia memakai kostum nomor 20 peninggalan Alvaro Recoba, namun ia sekarang memilih nomor 11 peninggalan Jimenez yang dalam masa peminjaman ke Westham United.

1 comments:

Pumiko said...

usaha yang bagus bro, coba berkunjung ke tempatku mungkin ada pencerahan

Post a Comment